Muna Barat

La Ode Rafiudin Pimpin DPRD Muna Barat, Sinergi dan Kinerja Demi Kepentingan Rakyat

La Ode Rafiudin Pimpin DPRD Muna Barat, Sinergi dan Kinerja Demi Kepentingan Rakyat. La Ode Rafiudin dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muna Barat periode 2024-2029.

Rapat Paripurna DPRD Muna Barat Lantik Rafiudin sebagai Ketua, Aca dan Amin Sebagai Wakil Ketua

Pengambilan sumpah jabatan dilakukan dalam rapat sidang paripurna yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Raha, serta dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat, La Ode Butolo. Acara ini berlangsung di Ruang Sidang DPRD pada Senin (11/11/2024).

Selain La Ode Rafiudin sebagai Ketua DPRD, turut dilantik La Ode Aca sebagai Wakil Ketua I dari Fraksi Partai Golkar dan La Ode Amin sebagai Wakil Ketua II dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Baca Juga :
Memperingati Hari Pahlawan, PMPK Sultra Desak Keadilan untuk Guru Honorer

La Ode Rafiudin Tegaskan Komitmen Maksimalkan Kinerja DPRD Demi Kepentingan Rakyat

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Muna Barat La Ode Rafiudin, S.M., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Muna Barat atas kepercayaan yang diberikan. Ia menegaskan komitmennya untuk memaksimalkan kinerja DPRD guna mengutamakan kepentingan rakyat.

“Kami menyadari bahwa tantangan ke depan sangat berat, tetapi ini adalah tugas mulia. Kami akan bersinergi dengan semua fraksi dalam berbagai hal, termasuk menyusun tata tertib sebagai panduan dalam menjalankan tugas,” ujarnya.

Demi Rakyat Muna Barat, Rafiudin Ajak Semua Pihak Bekerja Sama

Rafiudin juga menyampaikan harapannya agar semua pihak, termasuk rekan-rekan anggota dewan, Forum Pimpinan Daerah, serta Pj Bupati Muna Barat, dapat bekerja sama untuk mencapai kepentingan rakyat.

Baca JugaHMJ Akuntansi UHO Sukses Gelar Seminar Nasional, Dorong Kesadaran Investasi Berkelanjutan
Rafiudin : Sinergi DPRD dan Pemerintah Kunci Mewujudkan Muna Barat yang Adil dan Makmur

Lebih lanjut, mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi Universitas Halu Oleo (UHO) ini menekankan pentingnya menjalankan amanah rakyat dengan sebaik-baiknya. Menurutnya, DPRD harus menjadi mitra yang baik bagi pemerintah dalam menjembatani kepentingan rakyat

“Kita akan bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing, menjadi mitra kerja yang baik bagi pemerintah, serta menjembatani kepentingan rakyat agar tercipta masyarakat Muna Barat yang sejahtera, adil, dan makmur,” pungkas Rafiudin.

Baca Juga : 
Kasus Supriyani Terus Bergulir, Hakim Diminta Tak Terpengaruh Tekanan Publik
Acara Pelantikan DPRD Muna Barat Berlangsung Khidmat, Tugas Baru Dimulai

Acara pengambilan sumpah dan pelantikan pimpinan DPRD ini berlangsung khidmat, menandai awal tugas berat bagi kepemimpinan baru di DPRD Muna Barat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah tersebut.

 

Editor : Andhika Trisetia

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button