TPS Tempat Bahtera Mencoblos Buat “Keok” Rivalnya Rajiun-Purnama

TPS Tempat Bahtera Mencoblos Buat “Keok” Rivalnya Rajiun-Purnama. Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Muna nomor urut 01, Drs. H. Bachrun, M.Si dan La Ode Asrafil, SH., yang dikenal dengan akronim Bahtera berhasil mengungguli rival politiknya yakni, LM Rajiun Tumada dan Purnama Ramadhan, di TPS masing-masing.
Baca Juga : Intip Suasana Nobar Quick Count di Rumah Pemenangan Bahtera Tanda Kemenangan di Depan Mata
TPS Tempat Bahtera Mencoblos Buat “Keok” Rivalnya Rajiun-Purnama: Bachrun Unggul 37 Suara
Bachrun yang memilih di TPS 11 Kelurahan Laiworu, berhasil meraih 163 suara, disusul paslon 02, Rajiun-Purnama, yang memperoleh 126 suara. Sedangkan paslon 03, Kardini-Noordhani, mendapat 74 suara, paslon 04 Rahman-AJB, 30 suara, dan paslon 05, Ringa Jhon-SU, memperoleh hanya 1 suara.
Kemenangan Asrafil di TPS 4 Fookuni

Sementara itu, Asrafil unggul cukup signifikan di TPS 4 dengan perolehan 208 suara. Paslon 02, hanya mengumpulkan 145 suara, paslon 03, sebanyak 24 suara, diikuti paslon 04, dengan 11 suara, dan paslon 05, meraih 3 suara.
Analisis Korlap Satgas Bahtera
Korlap Satgas Bahtera, LM Safei menyatakan, bahwa kemenangan paslon Bahtera di dua TPS tersebut menunjukkan dukungan kuat dari masyarakat setempat. “Seperti di TPS 11 Laiworu, pak Bachrun meraih lebih banyak suara dibanding rival-rivalnya. Buktikan kepercayaan warga terhadap visi dan misi yang diusung Bahtera,” jelasnya kepada Redaksi TAJAM.Co, Rabu, 27 November 2024.
Pemuda yang karib disapa Mimi Kadas ini menambahkan, begitu juga dengan Asrafil di TPS 4 Fookuni memperoleh suara cukup signifikan, menandakan bahwa program-program yang dijanjikan paslon Bahtera ini memang mendapat sambutan positif dari warga.
Baca Juga :
Paslon Bahtera Memilih di TPS Berbeda: yang Terpilih Itulah Pilihan Masyarakat
“Kemenangan Bachrun dan Asrafil di TPS masing-masing ini juga tentunya membuktikan atas dukungan yang kuat dari masyarakat,” ungkap Mimi Kadas.
Menang di TPS Masing-masing Mempengaruhi Persepsi Publik
Lanjut Mimi Kadas, hasil positif yang diraih paslon Bahtera di TPS tempat mereka mencoblos, dapat mempengaruhi persepsi publik, terlebih meningkatkan kepercayaan diri masyarakat untuk memilih pemimpin yang amanah.
Kendati demikian, meski unggul di dua TPS tersebut, paslon Bahtera masih harus menghadapi tantangan di TPS-TPS lainnya untuk memastikan kemenangan secara keseluruhan. “Untuk quick count, hasil sementara Bahtera masih unggul dan saat ini masih menunggu hasil kemenangan secara keseluruhan dari total 357 TPS yang ada,” tandasnya.
Laporan: Hendrik Kurniawan
Editor: Andhika Trisetia