Muna Barat

Tunjukan Pelbagai Prestasi Bangun Mubar, DW Dukung Bahri Jadi Bupati Defenitif

MUNA BARAT-TAJAM.Co, Langkah tegas yang diambil oleh Penjabat (Pj) Bupati, dr Bhari dalam memajukan Kabupaten Muna Barat, salah satunya dalam pembangunan pusat perkantoran Bumi Praja Laworoku, mendapatkan apresiasi tinggi dari tokoh muda setempat.

Pembangunan pusat perkantoran yang menjadi bagian integral dari rencana pembangunan Mubar ini telah mendorong semangat masyarakat untuk lebih aktif dalam mengawal kemajuan daerah mereka.

Salah satu tokoh muda Mubar, Dedy Walengke,
mengatakan, sejak Bahri resmi menjabat Pj Bupati Mubar pada 27 Mei 2022 lalu, telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan capaian kinerja baik. Beberapa program/kegiatan dan inovasi yang mendukung peningkatan kualitas pelayanan publik telah dilaksankan.

“Sejak mekarnya Mubar sudah silih berganti kepemimpinan, nanti Pak Bahri yang komitmen membangun pusat perkantoran daerah demi melakukan pelayanan prima terpusat” jelasnya saat ditemui pada salah satu warung lesehan, Selasa (5/9/2023).

Wujud komitmen tersebut dibuktikan dengan melakukan pematangan lahan disertai ganti rugi lahan pada masyarakat sebagai persiapan untuk pembangunan Kawasan Perkantoran Bumi Praja Laworoku sesuai dengan arahan pemanfaatan dalam dokumen Rencana tata ruang wilayah (RTRW) Kabupaten Mubar Tahun 2020 – 2040.

“Setelah selesai mengupayakan pemenuhan hak-hak masyarakat atas lahan disekitar Bumi Praja Laworoku, sekarang Kantor Bupati dan Kantor DPRD mulai dibangun. Diperkirakan selesai pembangunannya dan terpakai pada tahun depan” jelas DW sapaan akrabnya.

Selain itu, berkat kepiawaian Bahri Muna Barat (Mubar) masuk dalam nominasi penerima penghargaan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Awards dari Presiden RI Joko Widodo akhir tahun 2022 kemarin.

“Beliau ini kreatif dan inovatif dalam menyelesaikan problem masyarakat. Saat kita dihebohkan dengan kenaikan BBM, Pak PJ (Bahri) mencetuskan kebijakan subsidi transportasi, operasi pasar murah, hingga gerakan tanam komoditi serentak untuk memastikan ketersediaan pasokan demi menanggulangi lonjakan harga” jelas DW.

Tidak hanya itu, Pj.Bupati Bahri berkomitmen memastikan seluruh warga Mubar mendapatkan jaminan sosial. Sekitar 12.694 jiwa warga Mubar didaftarkan sebagai peserta BPJS ketenagakerjaan oleh Pj.Bupati Bahri.

“Karena kebijakan tersebut, tidak heran beliau diapresiasi piagam penghargaan BPJS Ketenagakerjaan. Ini membuktikan kepedulian beliau terhadap kesehatan dan keselamatan masyarakat Muna Barat” ungkapnya.

Berbagai prestasi kepemimpinan PJ (Pelaksana Jabatan) Bupati Muna Barat tersebut, Dedy Walengke (DW) siap dukung dan menggalang masyarakat untuk memastikan Bahri menjadi Bupati Defenitif.

“Muna Barat bukan untuk ajang coba-coba. Kalo sudah ada yang baik, ngapain coba yang masih belum terbukti dan berpengalaman. Saya Haqul Yaqin masyarakat Muna Barat juga sependapat dengan saya bahwa Bahri layak melanjutkan kepemimpinan demi kemajuan Daerah” tutup DW dengan optimis. (**)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button